Farhan Utama Mukti; " />
Record Detail Back

XML

PENGARUH KEMUDAHAN PENGGUNAAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT BELI ULANG KONSUMEN BERBELANJA MAKANAN PADA APLIKASI SHOPEEFOOD (Survey Pada Masyarakat Kelurahan Margaasih Kab.Bandung)


ABSTRAK

Farhan Utama Mukti. 41152010180136. Pengaruh Kemudahan Penggunaan
dan Promosi Penjualan Terhadap Minat Beli Ulang Konsumen Berbelanja Makanan
Pada Aplikasi ShopeeFood (Survey Pada Masyarakat Kelurahan Margaasih
Kab.Bandung). Dibimbing oleh ibu R. Ela Sulastri S.E., M.Si. dan bapak Dudi
Hendaryan, S.E.. M.M.
Perkembangan zaman mengenai teknologi internet semakin canggih
berdampak pada pesatnya keinginan masyarakat akan kebutuhan sehari-hari.
ShopeeFood muncul menjadi salah satu aplikasi yang menawarkan akan kebutuhan
masyarakat dalam hal jasa layanan antar makan yang ada di Indonesia.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kondisi
kemudahan penggunaan dan promosi penjualan terhadap minat beli ulang konsumen
berbelanja makanan pada aplikasi ShopeeFood (survey pada masyarakat kelurahan
Margaasih kab.Bandung)
Dalam penelitian ini menggunakan masyarakat yang menjadi sampel
responden, jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 88 responden yang terdiri dari
masyarakat kelurahan Margaasih Kab.bandung. Metode analisis yang digunakan
adalah metode kuantitatif dengan analisis deskriptif dan analisis verifikatif. Untuk
mengolah data, penulis menggunakan bantuan Microsoft Excel dan IBM SPSS versi
25 for Windows.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kemudahan Penggunaan berada pada
kategori baik, Promosi Penjualan berada pada kategori baik, dan Minat Beli Ulang
berada pada kategori baik. Hasil Uji-T menunjukkan bahwa Kemudahan Penggunaan
berpengaruh secara parsial terhadap minat beli ulang, promosi penjualan berpengaruh
secara parsial terhadap minat beli ulang. Sementara hasil Uji-F menunjukkan bahwa
kemudahan penggunaan dan promosi penjualan secara simultan terhadap minat beli
ulang.

Kata Kunci: Kemudahan Penggunaan, Promosi Penjualan, Minat Beli Ulang
Farhan Utama Mukti - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
FEB UNLA
2022
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Farhan Utama Mukti. (2022).PENGARUH KEMUDAHAN PENGGUNAAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT BELI ULANG KONSUMEN BERBELANJA MAKANAN PADA APLIKASI SHOPEEFOOD (Survey Pada Masyarakat Kelurahan Margaasih Kab.Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd