Fina Cantika Dewi / 41152010160244; " />
Record Detail Back

XML

PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN (Studi Pada Hotel Sapphire Home Sumedang)


Perkembangan usaha perhotelan di Indonesia menunjukkan peningkatan
setiap tahunnya, salah satunya Hotel Sapphire Home Sumedang. Dalam
menghadapi persaingan yang kompetitif dan hubungannya dalam menarik minat
tamu dan pelanggan, industri perhotelan dituntut untuk dapat menjadi daya tarik
bagi para tamu yang berkunjung diantaranya harga dan kualitas pelayanan yang
sesuai agar dapat menciptakan kepuasan pelanggan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Harga
dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan. Populasi dalam penelitian
ini adalah pelanggan Hotel Sapphire Home Sumedang sedangkan sampel berjumlah
88 responden dengan menggunakan teknik Sampling Incidental.
Metode yang digunakan adalah deskriptif dan verifikatif dengan
menggunakan metode analisis jalur (path analysis) dan uji hipotesis diolah dengan
menggunakan program SPSS versi 22. Hasil dari penelitian secara parsial yaitu
Harga memiliki pengaruh positif terhadap Kepuasan Pelanggan dan Kualitas
Pelayanan memiliki pengaruh positif terhadap Kepuasan Pelanggan. Hasil uji
secara simultan yaitu Harga dan Kualitas Pelayanan berpengaruh positif dan
signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan.
Kata kunci: Kepuasan Pelanggan, Harga, Kualitas Pelayanan
NONE
Text
Indonesia
2020
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Fina Cantika Dewi / 41152010160244. (2020).PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN (Studi Pada Hotel Sapphire Home Sumedang).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd