VERAWATI; " />
Record Detail Back

XML

PENGARUH PENGENDALIAN INTERN DAN KINERJA KARYAWAN TERHADAP EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI (STUDI PADA PT GRAHA PANGAN LESTARI)


ABSTRAK

Efektivitas sistem informasi akuntansi dihasilkan berkat dukungan pengguna yang
berkompeten dan pengendalian dalam perusahaan yang baik. Dalam penyusunan skripsi ini,
penulis melakukan penelitian di PT Graha Pangan Lestari. Tujuan penelitian ini adalah
untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pengendalian intern terhadap efektivitas sistem
informasi akuntansi dan pengaruh kinerja karyawan terhdap efektivitas sistem informasi
akuntansi.
Metode yang dilakukan dalam penelitian pada PT Graha Pangan Lestari adalah
metode deskriptif verifikativ, dimana teknik yang digunakan dalam pengumpulan data
dilakukan dengan cara observasi, kuesioner, serta penelitian kepustakaan. Sedangkan untuk
mengetahui pengaruh antara variabel pengendalian intern (X1) dan variabel kinerja
karyawan (X2) terhadap variabel Efektivitas sistem informasi akuntansi (Y) menggunakan
analisis regresi berganda.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pengendalian intern berpengaruh sebesar
65,8%. terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi dan kinerja karywan berpengaruh
sebesar 57,2% terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa pengendalian intern dalam perusahaan yang telah diterapkan dengan
baik dapat mempengaruhi efektivitas sistem informasi akuntansi.
Kata kunci : Pengendalian Intern, Kinerja Karyawan , Efektivitas Sistem Informasi
Akuntansi
VERAWATI - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
2017
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
VERAWATI. (2017).PENGARUH PENGENDALIAN INTERN DAN KINERJA KARYAWAN TERHADAP EFEKTIVITAS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI (STUDI PADA PT GRAHA PANGAN LESTARI).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd