DENA SURYA SYAMSUDIN; " />
Record Detail Back

XML

PENGARUH CITRA MEREK DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN POPOK BAYI MEREK MAMYPOKO PANTS STANDAR X-TRA KERING ( Studi Kasus Borma Toserba Kerkof )


Target perusahaan terhadap produk yang akan dijualnya sudah pasti menginginkan keuntungan yang tinggi, karena hal tersebut menjadi tujuan utama perusahaan, begitu juga dengan PT Unicharm yang menargetkan penjualan yang sangat tinggi terhadap produk mamypoko maka keputusan pembelian dari konsumen menjadi faktor yang sangat penting, semakin banyak unit yang terjual semakin banyak keuntungan yang akan di dapatkan. Citra merek dan kualitas produk menjadi salah satu faktor yang sangat penting pada perusahaan guna meningkatkan penjualan produk mamypoko itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk membantu PT Unicharm dalam mencapai target penjualan produk mamypoko agar unit yang terjual dapat memiliki keuntungan yang besar melalui keputusan pembelian konsumen.
Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian dengan pendekatan kuantitatif dengan analisis deskriptif dan verifikatif dengan (analisis jalur) . objek penelitian ini adalah konsumen borma toserba kerkof yang telah membeli produk mamypoko dengan jumlah sampel iterasi delapan puluh delapan responden.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh citra merek terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan, terdapat pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan serta terdapat pengaruh citra merek dan kualitas merek terhadap keputusan pembelian secara parsial dan simultan kemudian adapun pengaruh faktor lain sisanya yang tidak diteliti.
Kata Kunci : Citra Merek, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian
DENA SURYA SYAMSUDIN - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
FEB UNLA
2020
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
DENA SURYA SYAMSUDIN. (2020).PENGARUH CITRA MEREK DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN POPOK BAYI MEREK MAMYPOKO PANTS STANDAR X-TRA KERING ( Studi Kasus Borma Toserba Kerkof ).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd