Muhammad Zulham; " />
Record Detail Back

XML

Kompetensi Intelektual, Kompetensi Manajerial, Kompetensi Emosional Sebagai Pembentuk Gaya Kepemimpinan Officer di Bank Danamon (studi pada Bank Danamon cabang Bandung )


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kompetensi Intelektual, Kompetensi
Manajerial, Kompetensi Emosionl serta Gaya Kepemimpinan dari para officer di Bank
Danamon dan mengetahui besar pengaruh Kompetensi Intelektual, Kompetensi Manajerial,
dan Kompetensi Emosional terhadap Gaya Kepemimpinan dari para officer di Bank
Danamon.
Adapun populasi dari penelitian ini adalah officer Bank Danamon dengan jumlah 30
orang. untuk meneliti hal tersebut, peneliti menggunakan metode analisis linier berganda.
Untuk mengolah data penulis menggunakan bantuan program SPSS 23.0.
Hasil penelitian menyatakan bahwa Kompetensi Intelektual officer Bank Danamon
sangat baik, Kompetensi Manajerial officer Bank Danamon sangat baik, Kompetensi
Emosional Bank Danamon sangat baik, dan Gaya Kepemimpinan officer Bank Danamon
sangat baik. Sementara hasil dari analisis linier berganda menyimpulkan bahwa
Kompetensi Intelektual, Kompetensi Manajerial dan Kompetensi Emosional secara
simultan berpengaruh signifikan terhadapa Gaya Kepemimpinan.
Dalam pengujian hipotesis, digunakan perhitungan statistik yaitu uji f dan uji t
dengan uji dua pihak. Dengan tingkat signifikan 0,05. Dimana uji f adalah 58,90 > 2,975,
H0 ditolak dan H1 diterima, artinya bahwa Kompetensi Intelektual (X1), Kompetensi
Manajerial (X2) dan Kompetnsi Emosionoal (X3) berpengaruh terhadap Gaya
Kepemimpinan (Y) officer Bank Danamon. Uji t untuk Kompetensi Intelektual (X1)
terhadap Gaya Kepemimpinan (Y) adalah 2,696 > 2,056 artinya Kompetensi Intelektual
berpengaruh terhadap Gaya Kepemimpinan. Uji t untuk Kompetensi Manajerial (X2) 2,126
> 2,056 artinya Kompetensi Manajerial berpengaruh terhadap Gaya Kepemimpinan. Uji t
untuk Kompetensi Emosional (X3) 2,379 > 2,056 artinya Kompetensi Emosional
berpengaruh terhadap Gaya Kepemimpinan.

Kata kunci : Kompetensi Intelektual, Kompetensi Manajerial, Kompetensi Emosional, Gaya
Kepemimpinan
Muhammad Zulham - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
2017
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Muhammad Zulham. (2017).Kompetensi Intelektual, Kompetensi Manajerial, Kompetensi Emosional Sebagai Pembentuk Gaya Kepemimpinan Officer di Bank Danamon (studi pada Bank Danamon cabang Bandung ).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd