Ryan Antama Rihard; " />
Record Detail Back

XML

PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAH DAN KUALITAS APARATUR PEMERINTAH DAERAH TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi pada Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bandung)


ABSTRAK
Penelitian ini dilakukan pada Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten
Bandung, dengan tujuan mengetahui besarnya pengaruh baik secara parsial ataupun
secara simultan antara Penerapan Standar Akuntansi Pemerintah (X1) dan Kualitas
Aparatur Pemerintah Daerah (X2) terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah
Daerah (Y). Desain penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif
dan jenis penelitian kuantitaif dengan menggunakan teknik analisis linear
berganda dengan bantuan SPSS versi 23. Populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh pegawai yang memiliki jabatan serta tingkat pendidikan pada Badan
Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bandung yang berjumlah 21 pegawai.
Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability
sampling yaitu teknik sensus atau sampling total dengan tujuan agar semua anggota
populasi dapat menjadi subjek yang dipelajari atau sebagai sumber informasi. Hasil
dalam penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara
parsial dan simultan antara Penerapan Standar Akuntansi Pemerintah (X1) dan
Kualitas Aparatur Pemerintah Daerah (X2) terhadap Kualitas Laporan Keuangan
Pemerintah Daerah (Y).
Kata kunci: Penerapan standar akuntansi pemerintah, kualitas aparatur
pemerintah daerah, dan kualitas laporan keuangan pemerintah daerah
Ryan Antama Rihard - Personal Name
NONE
Text
Indonesia
FEB UNLA
2022
Bandung
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Ryan Antama Rihard. (2022).PENGARUH PENERAPAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAH DAN KUALITAS APARATUR PEMERINTAH DAERAH TERHADAP KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi pada Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd